Daftar isi
6 min read

WhatsApp Omnichannel: Pengertian, Manfaat dan Cara Integrasi

Tayang 03 Januari 2023
Diperbarui 01 Februari 2024
Panduan Lengkap WhatsApp Omnichannel
WhatsApp Omnichannel: Pengertian, Manfaat dan Cara Integrasi

Penggunaan WhatsApp Omnichannel membantu perusahaan meningkatkan pelayanan pelanggan. Pasalnya integrasi WhatsApp dengan sistem Omnichannel memungkinkan bisnis untuk menghubungkan aplikasi WA dengan berbagai saluran (seperti media sosial, aplikasi bisnis, dan berbagai aplikasi chat lainnya) dalam satu platform.

Integrasi tersebut memudahkan bisnis untuk mengoptimalkan setiap saluran dengan melayani kebutuhan spesifik pelanggan, tanpa mengulang pertanyaan ke mereka. Hal ini secara tidak langsung akan meningkatkan customer experience dan loyalitas pelanggan.

Selain itu, masih banyak manfaat omnichannel WhatsApp yang akan bisnis dapatkan. Simak penjelasan selengkapnya mengenai WhatsApp Omnichannel pada artikel di bawah ini.


Apa Itu Integrasi WhatsApp Omnichannel?

WhatsApp Omnichannel adalah pendekatan yang bisnis lakukan dengan menyediakan pengalaman berbelanja dan customer service yang mulus kepada pelanggan. Sistem ini mengintegrasikan WhatsApp dengan aplikasi lainnya, seperti Facebook Messenger, Line, marketplace, hingga software CRM.

WhatsApp Omnichannel ini tidak hanya memudahkan pelanggan dalam berbelanja, tetapi juga membantu tim support dalam merespon pertanyaan dan menangani keluhan pelanggan.

Contohnya integrasi WhatsApp dengan CRM, atau sering disebutWhatsApp CRM. Integrasi ini membantu representatif customer service yang berinteraksi dengan pelanggan, dapat secara langsung melacak riwayat pembelian pelanggan tersebut. Sehingga tim customer service bisa menangani pelanggan lebih cepat.

Sementara itu, sistem Omnichannel adalah strategi lintas saluran yang digunakan perusahaan untuk meningkatkan customer experience, baik melalui website, aplikasi mobile, maupun toko fisik.

Omnichannel dapat mendorong hubungan bisnis yang lebih baik dengan audiens mereka dari berbagai titik kontak (telepon, chat, atau email). Pendekatan omnichannel artinya terdapat integrasi antara saluran distribusi, promosi, dan komunikasi pada akhir proses.

Baca juga: Omnichannel: Manfaat, Cara Kerja, dan Strategi Penerapannya


Cara Integrasi WhatsApp Omnichannel dengan Aplikasi Lainnaya

Jika Anda ingin mendapatkan integrasi WhatsApp Omnichannel, Anda terlebih dahulu harus memiliki WhatsApp Business API. API WhatsApp dapat dimiliki melalui kerja sama dengan partner bisnis resmi WhatsApp Business, salah satu yang ada di Indonesia adalah Mekari Qontak.

Setelah memiliki akun WhatsApp Business API, Anda bisa menautkan link wa ke berbagai saluran komunikasi seperti Instagram, Facebook, Website dan aplikasi lainnya. Ada beberapa cara untuk menautkan link WhatsApp bisa secara manual, chat, short link dan banyak lagi.

Berikut cara Intgrasi WhatsApp Omnichannel adalah

  • Login ke akun chat panel Mekari Qontak
  • Kemudian, Pilih menu Integrasi yang berada di sebelah kiri dasbor.
  • Klik Login Facebook untuk masuk ke akun business Anda
  • Selanjutnya Anda akan diarahkan ke halaman permision data dengan  Mekari Qontak.
  • Kemudian klik “Continue” untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya.
  • Jika Anda sudah memiliki akun WhatsApp Business Profile maka bisa dilanjutkan ke tahap berikutnya. Namun jika belum, Anda bisa membuatnya terlebih dahulu dengan bantuan Mekari Qontak.
  • Masukkan kode OTP yang dikirimkan WhatsApp dan tekan “verify”.
  • Klik “OK” untuk menyelesaikan Proses Integrasi
  • Kembali ke halaman Integrasi pada Chat Panel Mekari Qontak
  • Pilih nomor WhatsApp Business Akun Anda
  • Klik “Continue”, maka WhatsApp Anda telah terintgrasi dengan Omnichannel Mekari Qontak.

Pelajari cara Integrasi Omnichannel WhatsApp selengkapnya dengan menonton video tutorial berikut:

YouTube video

Pelajari juga: Cara Mudah Membuat Link API WhatsApp ke Chat Pribadi


Manfaat Integrasi WhatsApp Omnichannel

Integrasi WhatsApp Omnichannel dapat memberikan berbagai manfaat untuk strategi bisnis Anda, di antaranya:

– Memperbaiki loyalitas dengan personalisasi customer experience

Omnichannel, yang memiliki integrasi dengan WhatsApp, menawarkan pengalaman berbelanja yang terpersonalisasi dengan membiarkan pelanggan memilih saluran apa yang mereka inginkan untuk berinteraksi dengan bisnis.

Semakin mudah bagi pelanggan untuk menggunakan saluran sesuai kebutuhan mereka, semakin tinggi kemungkinan mereka untuk melakukan bisnis yang berulang. Tentu sudah menjadi pengetahuan umum bahwa pelanggan yang loyal lebih efektif dibandingkan terus mencari pelanggan baru.

– Tidak ada saluran yang terabaikan

Perbedaan strategi multichannel dan omnichannel sangat sedikit, tapi signifikan. Strategi multichannel menawarkan pelanggan berbagai cara untuk menjangkau bisnis, namun saluran tersebut tidak terintegrasi satu sama lain. Hal ini memungkinkan adanya telepon, chat, atau email yang terabaikan dan memberikan dampak negatif bagi customer experience.

Sementara itu, dengan sistem integrasi WhatsApp dengan omnichannel, kemungkinan tersebut jauh berkurang. Hal ini disebabkan berbagai aplikasi yang berbeda dapat ditampilkan dalam satu layar sehingga tim CS dapat dengan mudah memantau tiap chat yang masuk.

– Memperluas audiens melalui berbagai saluran

Dengan menggunakan berbagai saluran secara bersamaan, bisnis dapat meraih berbagai prospek berbeda yang hanya berinteraksi pada saluran tertentu. Hal ini penting terutama bagi agen support karena mereka dapat menyelesaikan ticket lebih cepat dengan melihat berbagai saluran yang ada.


Fitur Utama WhatsApp Omnichannel

Dengan mengintegrasikan WhatsApp dengan berbagai platform atau aplikasi lainnya, kinerja bisnis akan semakin meningkat. Beberapa fitur yang terdapat pada integrasi WhatsApp Omnichannel yang dimiliki Mekari Qontak yaitu:

1. Integrasi Antar Aplikasi Chatting dan Medsos

Bisnis biasanya memiliki lebih dari satu platform komunikasi untuk memudahkan pelanggan dalam menjangkau mereka. Selain WhatsApp, platform lainnya yang sering digunakan yaitu Line, Telegram, dan Facebook Messenger. Dengan memiliki lebih dari satu platform komunikasi, pelanggan dapat memilih opsi mana yang paling nyaman untuk mereka.

Namun, hal ini dapat membingungkan admin atau tim CS dalam membalas chat jika aplikasi ini tidak terintegrasi satu sama lain. Mereka harus bolak-balik dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya. Ada juga yang mengatasinya dengan memiliki masing-masing satu admin untuk tiap platform. Hal ini tentu menjadi biaya tambahan untuk bisnis.

Melalui integrasi WhatsApp Omnichannel, bisnis dipermudah untuk membalas chat pelanggan dari berbagai aplikasi chat hanya di satu layar saja.

integrasi whatsapp omnichannel dengan Aplikasi Chatting dan Medsos

2. Integrasi WhatsApp dengan CRM

Salah satu software penting yang banyak digunakan perusahaan saat ini adalah CRM. CRM atau customer relationship management berfungsi untuk merekam dan mengelola database penjualan dan customer service perusahaan.

Integrasi WhatsApp dengan CRM memungkinkan pengguna untuk membalas chat di WhatsApp dan melakukan tugas pada sistem CRM tanpa harus meninggalkan tampilan WhatsApp. Selain itu, manfaat lainnya adalah:

  • Mendeteksi nama dari chat WhatsApp yang baru masuk secara otomatis dan langsung tersimpan ke dalam database CRM tanpa harus bertanya ke pelanggan atau mengetiknya secara manual. Dengan fitur ini, WhatsApp CRM memudahkan Anda membangun database pelanggan.
  • Memasukkan pesanan, deals, atau tickets yang masuk ke dalam percakapan WhatsApp secara otomatis dan langsung tersimpan ke dalam WhatsApp CRM.

Baca juga: Panduan Lengkap Seputar CRM

integrasi WhatsApp Omnichannel dengan CRM

3. Integrasi dengan WhatsApp Chatbot

Fitur WhatsApp Chatbot sangat berguna bagi bisnis yang ingin mengotomatisasi percakapan dengan pelanggan secara lebih efisien. Bisnis dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dengan memberikan respon secara 24/7 kepada pelanggan.


Dapatkan WhatsApp Omnichannel Sekarang!

Penerapan integrasi WhatsApp Omnichannel pada perusahaan dapat memberikan dukungan proaktif untuk pelanggan dengan notifikasi opt-in, seperti invoice, reminder, atau konfirmasi pembayaran. Fitur-fitur yang dimilikinya memudahkan perusahaan untuk memberikan pengalaman berbelanja yang lebih baik kepada pelanggan.

Mekari Qontak menyediakan solusi end-to-end WhatsApp API, CRM, dan Omnichannel Indonesia, sehingga Anda dapat mendapatkan integrasi WhatsApp omnichannel, WhatsApp CRM, serta WhatsApp Chatbot secara mudah.

Tentunya hal tersebut akan memudahkan dan mempercepat proses bisnis Anda. Sehingga customer experience pun terjaga dan sales pun meningkat.

Teknologi yang Mekari Qontak tawarkan telah membantu perusahaan dalam mendorong pertumbuhan pendapatan, memperbaiki produktivitas, serta meningkatkan layanan kepada pelanggan.

Mekari Qontak juga telah dipercaya lebih dari 3500+ perusahaan terkemuka di Indonesia untuk mengembangkan usahannya. Mekari Qontak juga telah tersertifikasi ISO 27001 untuk memastikan keamanan informasi data pelanggan.

WhatsApp WhatsApp Sales