Kalau Anda adalah perintis bisnis startup dan sedang melakukan bootstrapping alias pendanaan pribadi, saatnya Anda berhenti sejenak untuk mempertimbangkan ‘uluran tangan’ dari berbagai perusahaan investasi ventura yang memang mendedikasikan setiap kucuran dana untuk support bisnis startup. Tidak masalah apa bidang startup yang Anda jalani, semuanya punya kesempatan yang sama besarnya untuk mendapatkan dana, selama bisnis sudah dijalankan dengan perencanaan bisnis yang mendetail dan menjanjikan.
Jadi, tunggu apa lagi? Saatnya untuk Anda mulai merapikan proposal bisnis Anda dan menjangkau berbagai ventura ini secara langsung.
Table of Contents
CyberAgent Ventures

Namanya yang sudah memakai kata ‘cyber’ sendiri membuat ventura yang satu ini banyak mendanai berbagai usaha e-commerce tanah air, dua di antaranya adalah nama besar mother and baby e-commerce Bilna.com dan toko online yang bisa Anda bangun sendiri, Tokopedia.com.
Grupara Inc

Pertama berdiri di tahun 2011, firma investasi ini juga berperan sebagai inkubator bisnis sehingga Anda bisa bekerja sama merencanakan step by step bisnis Anda. Hingga kini, Grupara sudah mendanai e-commerce Gravira serta pusat fashion pria Maskool.in. Mungkin, startup Anda bisa jadi yang selanjutnya?
East Ventures

Nama East Ventures mungkin nama yang paling sering dikumandangkan di antara berbagai startup yang baru mendapatkan suntikan dana segar. Keaktifan ventura yang satu ini memang sudah tidak diragukan lagi, apalagi dengan variasi bisnis startup yang dimiliki oleh portfolio mereka. Mulai dari platform media anak muda IDNtimes.com sampai Tokopedia.com, perusahaan yang juga berbasis di Singapura ini terus memberikan pendanaan tahap awal bagi setiap bisnis online berkembang di Indonesia.
GREE Ventures

Meski berpusat di Jepang dan dipimpin langsung oleh tiga pebisnis Jepang bertangan dingin, GREE sudah cukup lama melirik ‘suburnya’ startup di Indonesia sehingga sempat mendanai nama-nama besar startup di Indonesia macam Bukalapak.com, Berrybenka.com dan UrbanIndo.com. Manfaatkan kepercayaan GREE Ventures yang sangat besar akan bisnis-bisnis menjanjikan tanah air untuk mendapatkan funding yang memang Anda butuhkan.
500 Startups

Siapa yang tidak kenal nama 500 Startups, apalagi jika Anda adalah pengamat tren startup di dunia? 500 Startups yang berpusat di Silicon Valley dan dibangun oleh alumni perusahaan sekelas PayPal dan Google ini mulai memasuki Indonesia dan mencari bisnis-bisnis platform pencarian, sosial dan mobile. Kaspar Zhou, manager investasi yang mengepalai cabang Indonesia sudah menurunkan dana untuk Qraved, situs reservasi tempat makan terkemuka di tanah air serta Bukalapak.com. Bahkan pendirinya langsung, Dave McClure, yang sudah buka suara bahwa 500 Startups memang akan banyak bergerilya di Indonesia.
Saatnya bersegera menggodok proposal bisnis startup yang paling memikat dan menjanjikan!